Cara Alami Menambah Berat Badan. Selama ini mungkin yang sering kita tahu adalah progam diet, namun di sisi lain progam menggemukkan badan juga menjadi progam andalan yang sangat diperlukan dan digeluti oleh beberapa orang.
Dalam kenyataannya banyak orang-orang yang tubuhnya tidak mau gemuk meskipun telah makan banyak, dan hal ini bisa jadi tubuh kurus seseorang terjadi karena faktor keturunan, faktor makanan ataupun faktor hormon yang tidak sama dengan manusia pada umumnya.
Cara alami menambah berat badan bukanlah hal yang mudah tetapi juga bukan hal yang sulit, hanya butuh kesabaran dan ketelatenan ekstra demi tubuh ideal, berisi, berbobot juga proporsinal.
Tips Menambah Berat Badan
- Tambah kalori untuk tubuh Anda
Untuk tubuh normal seorang laki-laki memerlukan 2.000 kalori dan seorang wanita 1.500 kalori setiap harinya. Cara alami menambah berat badan dalam hal ini adalah usahakan untuk menambah kebutuhan kalori dalam tubuh. Jika biasanya pada kondisi normal tubuh memerlukan 2.000 kalori, untuk progam menggemukkan badan tambah pasokan kalori dalam tubuh setidaknya 500 kalori lagi. Anda bisa melakukannya dengan menambah porsi makan Anda dan usahakan untuk ngemil sehat.
- Hindari kopi, teh dan minuman bersoda lainnya
Pada minuman jenis ini sangat tidak baik untuk dikonsumsi apalagi saat tubuh tidak sama dengan tubuh-tubuh lainnya yaitu pada kondisi kurus. Untuk keberhasilan memiliki tubuh yang ideal, berisi dan berbobot usahakan menghindari minuman seperti kopi, teh, soda apalagi alkohol.
- Hindari makanan dengan lemak tinggi
Makanan berlemak memang bereaksi cepat dalam urusan gemuk menggemukkan. Namun asal Anda tahu, bahwa lemak jahat tidak hanya cepat menggemukkan badan Anda tetapi juga bisa cepat menumbuhkan bibit penyakit yang tidak baik untuk kesehatan. Pilihlah makanan yang banyak mengandung protein, vitamin, karbohidrat, dan tentunya tidak berkolesterol.
- Perbanyak minum air putih
Dalam segala hal air putih adalah minuman paling sehat dan memiliki khasiat baik untuk segala progam kesehatan termasuk cara alami menambah berat badan. Tubuh yang sehat, ideal, serta berisi perlu diawali dengan minum air putih setidaknya 2 liter atau 8 gelas perhari.
- Olahraga
Olahraga tidak hanya bagus untuk menjaga kesehatan dan kestabilan stamina tubuh, tetapi juga bagus untuk menambah bobot badan atau memperlnacar peredaran dalam tubuh. Jika cara kerja organ tubuh bagus, maka bentuk tubuhpun akan ikut bertambah bagus. Lakukan olahraga rutin dan teratur.
Untuk cara alami menambah berat badan bisa juga Anda laukan dengan minum susu, minum suplemen penambah berat badan atau mengkonsumsi jamu penambah nafsu makan. Cara alami akan lebih menekan efek samping, untuk itu selamat mencoba menggemukkan badan dengan progam alami dan memulainya dari diri Anda sendiri
0 komentar:
Posting Komentar